Tuturan id, Bombana Partai Gerindra Bombana bakal mengadakan konsolidasi usai pasangan Andi Nirwana Sebbu – Heryanto (ANS-To) diusung DPP Gerindra maju Pilkada Bombana 2024.

DPD Gerindra Bombana Andi Wawan Idris mengatakan akan melibatkan caleg terpilih dalam memenangkan ANS-To.
“Setelah pasca diterimanya B1 KWK dari Dpp Gerindra, balik dari Kendari saya selaku Partai Gerindra menginstruksikan seluruh kader termasuk teman-teman caleg terpilih untuk segera konsolidasi di akar rumput dan di basis untuk memenangkan ANS-TO,” Andi Wawan, Minggu (25/8/2024) kemarin.

Bergabungnya Gerindra dengan partai pengusung lainnya, membuat Andi Wawan optimis memenangkan Pilkada.

“Insha Allah saya optimis Gerindra bersama partai koalisi akan mengantarkan ANS-To ke kursi bupati dan wakil bupati Bombana,” ujarnya.

Dia juga menyatakan akan bertemu dengan partai koalisi untuk membicarakan strategi pemenangan.

“Dan mengagendakan kembali rapat bersama teman-teman partai koalisi ANS-To Juara, dalam hal merumuskan strategi pemenangan,” ungkap Andi Wawan.

Diberitakan sebelumnya, pasangan ANS-To resmi mengantongi rekomendasi dukungan dari Partai Gerindra yang notabene memiliki 4 kursi di DPRD Bombana.

Surat Keputusan dalam bentuk B1 KWK ini diserahkan langsung oleh Ketua Gerindra Sulawesi Tenggara Andi Ady Aksar Armansyah kepada pasangan ANS-To dan diterima langsung oleh calon wakil bupati, Heryanto, Minggu (25/8/2024) di Kendari.

Surat Keputusan tentang persetujuan pasangan calon bupati dan wakil bupati kabupaten Bombana Provinsi Sulawesi Tenggara dengan Nomor : 08-1459/Kpts/DPP-Gerindra/2024 diberikan kepada pasangan Andi Nirwana S – Heryanto tersebut ditandatangani langsung oleh Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum Gerindra, Subianto dan Sekretaris , tertanggal 22 Agustus 2024.

Heryanto yang merupakan cawabup pasangan ANS usai menerima SK tersebut menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh partai Gerindra kepada pasangan ANS-To di Pilkada Bombana November 2024.

“Tentu kami ucapkan terima kasih, kepada DPP Partai Gerindra, DPW Partai Gerindra Sultra dan teman-teman DPC Gerindra Bombana serta kepada seluruh bombana atas kepercayaan yang diberikan kami,” ucap Heryanto usai menerima rekomendasi B1KWK, Minggu (25/8/2024).

Olehnya itu, Heryanto mengungkapan, pihaknya akan bekerja keras melakukan sosialisasi dan memperkenalkan program-program kerja yang akan dilaksanakan oleh pasangan ANS-To kepada Bombana

“Bismillah, mohon doa dan dukungan semua pihak, amanah ini kami akan jalankan dengan sebaik-baiknya, kami akan bekerja keras untuk kemaslahatan Bombana,” ungkap Heryanto.***