– Jude Bellingham, sensasional asal ini benar-benar menjadi penyelamat bagi tim real madrid. Beberapa jam lalu dirinya kembali mencetak gol kemenangan real madrid saat melawan getafe di new Santiago Bernabéu stadium.

Bellingham telah mencetak tiga gol penentu kemenangan hanya dalam empat pertandingan awalnya kariernya di dan kali ini Bellingham melakukannya di menit ke-95, ketika pertandingan tampak akan berakhir dengan skor imbang. Gol menit akhir ini menjadi gol ke 5 nya dan juga 1 assist dari 4 pertandingan yang dilakoninya.

Sebelumnya, saat melawan Celta Vigo gol tunggalnya membawa madrid dengan kemenangan dan juga mencetak dua gol saat melawan Almeria, serta sebiji gol di pekan pertama saat berjumpa Bilbao.

asal Birmingham kini menjadi pemain Real Madrid pertama yang mencetak gol dalam empat pertandingan pertamanya sejak era Cristiano Ronaldo. Hanya keduanya yang bisa melakukannya dalam sejarah real madrid. Istimewanya lagi, dia melakukan semua itu di usia baru 20 tahun.

Gol-gol Bellingham menjadi El Real terus meraih kemenangan musim ini dan kini berada di Puncak sementara mengungguli Atletico Madrid.

Bahkan, dengan lesatan 5 gol dan 1 assist, dirinya juga menjadi pemuncak Top Skorer sementara mengungguli Alvaro Morata dan Takefusu Kubo dengan masing-masing 3 gol.

Usai pertandingan, dirinya mengaku momen gol itu adalah yang paling keras yang pernah dia dengar di lapangan sepak .

“Ketika mereka menyanyikan hei Jude, saya ingin berhenti dan mendengarkan, kaki saya gemetar, sebut Belingham”.***(bee)