Tuturan id (Capres) dari nomor urut tiga, Ganjar Pranowo yang diusung oleh atau sering dikenal berlambang banteng, meminta masyarakat Indonesia untuk terlebih dahulu mendukungnya pada sebelum menagih apa saja janjinya.

Pernyataan itu, disampaikan langsung oleh Capres Ganjar usai dilemparkan pertanyaan oleh moderator acara “Rembuk Transisi Berkeadilan” yang digelar The Habibie Center, Jakarta, Kamis (23/11/2023).

Awalnya, sang moderator acara menanyakan apakah perseteruan antara isu lingkungan dan transisi energi yang berkeadilan merupakan passion dari Ganjar Pranowo atau hanya sekadar tuntutan karena tekanan dirinya merupakan salah satu yang akan ikut berkontestasi pada .

Mendengar pertanyaan tersebut, Lantas, Ganjar menjawab bahwa mewujudkan energi yang berkeadilan bukan lah passion maupun tuntutan, melainkan suatu keharusan.

“Ini sebuah keharusan, bukan sekadar passion. Kalau nanti passion ya hanya sekadar, ya maunya ini, yang lain enggak mau. Maka, kalau harus jadi pemimpin, mau jadi pemimpin, dia harus mau mendengarkan semua dan melihat kejadian yang mereka harus bereskan,” kata Ganjar menjawab pertanyaan.

Setelah mendengar jawaban dari Ganjar, lalu, moderator ajukan pertanyaan kembali apakah jawaban tersebut merupakan komitmen Ganjar yang nantinya bisa ditagih ketika kelak menjadi Presiden RI.

Selanjutnya, Ganjar mempersilakan moderator maupun masyarakat luas untuk menagih komitmen itu. Namun, dia menilai masyarakat perlu mendukungnya terlebih dulu sebelum menagih janji itu.

“Silakan (tagih) tapi dukung dulu,” jawab Ganjar diiringi riuh tawa peserta acara.

Jawaban yang dilontarkan Ganjar membuat Moderator tersebut ikut tertawa.

Ganjar langsung melanjutkan jawabannya. Ia justru heran jika masyarakat menagih komitmen padahal tidak mendukung dirinya pada Pilpres 2024.

“Lho, Anda mau nagih apa kalau kemudian tidak dukung saya kan?” ungkap dia.

“Iya, sebuah tanggung jawab kan diikuti dengan aksi gitu ya,” sambung mantan Gubernur itu dengan tawa kecil.

“Boleh juga nih jawabannya ya,” timpal moderator seraya tertawa.

Perlu diketahui, jika Ganjar Pranowo merupakan salah satu peserta capres yang akan ikut berkontestasi pada Pilpres 2024.

Ganjar pun berpasangan dengan Menkopolhukam Prof Mahfud MD yang selaku cawapres.

Pasangan Ganjar-Mahfud MD ini diusung oleh empat politik, yakni PDI-P, PPP, Perindo dan Hanura.***(Nov)