Tuturan id – Calon Presiden (Capres) dari nomor urut 1 Anies Baswedan mengatakan bahwa ia optimistis pemilu yang akan digelar pada 14 Februari 2024 akan menjadi hari perubahan.
Pasalnya, Anies mengatakan jika 14 Februari akan menjadi momentum awal mulainya perbaikan di berbagai sektor, khususnya di Kotamobagu, Sulawesi Utara.
“Semoga 14 Februari menjadi hari perubahan Indonesia dan dari sana kita memulai perbaikan yang ada di tanah ini. Anak-anaknya dapat pendidikan berkualitas hingga tuntas, pembangunannya bisa dikelola dengan baik karena administrasi pemerintahannya lebih baik,” kata Anies saat kampanye akbar di Lapangan Molinow, Kotamobagu, Sulawesi Utara, Senin (5/2/2024).
Karena ia berpandangan bahwa, saat ini yang tak kalah penting ialah mengelola sumber daya alam yang melimpah di Kotamobagu. Sehingga dengan adanya pengelolaan tersebut, jelas Anies, warga sekitar dapat merasakan kemakmuran di tanah yang kaya.
“Dan yang tidak kalah penting pengelolaan sumber daya alamnya bisa dikerjakan di sini, menciptakan lapangan pekerjaan, memberikan nilai tambah sehingga di tanah yang kaya warganya merasakan kemakmuran,” ujarnya.
Lebih jelas lagi, Anies bertanya ke pendukung maupun simpatisan yang hadir dalam kampanye hari ini soal apakah akan berganti pilihan jika diberikan sejumlah uang dari pihak tertentu. Anies kemudian berbicara soal kehormatan.
“Saya mau tanya, kalau nanti dari hari ini sampai tanggal 14 ada yang datang ke rumah Ibu, Bapak membawa bekal rupiah, meminta untuk berganti pilihan, apakah akan berganti pilihan? Apakah akan berubah? Kita jaga kehormatan kita,” ucapnya.
Untuk itu, Anies Baswedan meyakini pendukungnya bukanlah orang yang harga dirinya bisa diperjual-belikan. Ia lantas mengajak seluruh pihak berjuang bersama untuk perubahan.
“Kita bukan orang-orang yang harga dirinya diperjualbelikan. Kenapa? Karena kita ingin kebahagiaan yang didapat dari perubahan kebijakan, dijual murah dengan rupiah menjelang pilpres. Kita tidak jualan perubahan. Jadi semua yang di sini siap berjuang bersama?” imbuhnya.***